|
Klepon Merah (dengan pewarna alami - Beet) |
Kali ini saya iseng coba-coba membuat klepon dengan pewarna alami yaitu dengan Beet. Rasanya hampir sama dengan klepon hijau biasa.
Bahan dan cara membuatnya pun hampir sama dengan klepon hijau, lebih lengkapnya bisa dilihat di sini
Resep Klepon
Bahan :
16 oz / 454 gr Tepung Ketan
sedikit air kapur sirih (white lime) - optional
Kelapa Parut - tambahkan sedikit garam, dan kukus.
Gula jawa (sekitar 2/3 batang) - iris
1.5 cup air beet
|
Beet, cukup 1 butir seperti ini |
|
Haluskan beet, tambahkan air, kemudian peras/saring. Bila jumlah perasan air beet belum mencapai 1.5 cup bisa ditambahkan air dan warna masih pekat. |
|
Campur air beet dengan tepung ketan, aduk rata |
|
Klepon yang telah mengapung siap untuk diangkat, warnanya merah agak ungu |
|
Terlihat warna merahnya bagus sekali dan rasanya pun enak! |
Itu buah apa
ReplyDelete